Minggu, 20 Juli 2014

CATATAN HARIANKU

Waktu itu, aku mempersiapkan diri untuk mengambil hasil dari perjuanganku selama 3 tahun di SMA. Setibanya aku disekolah, kami harus menunggu sampai nama kami satu persatu dipanggil untuk melihat isi amplop kami masing masing, rasa dek-dekan pasti ada dalam diri kami masing masing. Setelah nama ku dipanggil, aku mulai maju dan mengambil amplopku. Ketika aku membukanya aku sangat sangat terkejut, aku bisa LULUS bahkan peringkatku naik. Padahal jujur aku akui, aku orang yang begitu malas mencatat bahkan mengerjakan soal soal.
Setelah beberapa saat berlalu, aku mempersiapkan segala keperluanku untuk mengikuti tes memasuki Perguruan Tinggi Negeri, sampai pada saatnya aku harus berangkat ke Kota dimana aku harus menuntut ilmu. Dan hari berganti hari, setelah tiba saatnya pengumuman. Dengan segera aku membuka tautan yang sudah diberitahukan untuk membuka hasil seleksi. Dengan sangat sangat terkejut aku melihat hasil itu, dan ternyata aku TIDAK LULUS. Batinku mulai tertegun, aku terus saja mengoreksi diriku. Apa yang salah dengan diriku? Masalalu ku kah? Semua aktivitasku yang begitu padat kah? Kemalasanku kah?
Saat Ayahku pulang dari kantor, dengan terpaksa aku harus menceritakan tentang ketidaklulusanku ini. Dan ternyata aku harus memakan amarah dari Ayahku, banyak sekali cacian yang harus aku terima. Satu kalimat yang selalu aku ingat yang keluar dari bibir mulut Ayahku, Dia malu memiliki anak seperti aku. Kalimat itu yang selalu terngiang di telingaku sampai saat ini.
Karena ulahku ini, Ibuku serta saudaraku juga terkena dampaknya. Yang terlintas diotakku adalah aku harus mencari cara agar keluargaku kembali harmonis, dan selalu berdiri dijalannya Tuhan.
Dengan bodohnya, aku ingin mengakhiri nyawaku. Banyak cara yang aku lakukan. Aku meminum semua jenis obat, agar aku bisa overdosis. Aku mencari waktu luang agar aku bisa menyayat nadiku. Tapi itu semua percuma, Tuhan melihat segala perkara yang aku tanggung. Tuhan menyediakan banyak sekali kebaikan melalui teman-temanku. Banyak yang menasihati ku.
Aku terus saja merasa, hidupku tidak berguna lagi jika aku terus saja menghembuskan nafas. Didalam rumah aku memiliki masalah, diluar rumah juga aku memiliki masalah. Temanku yang aku kenal sejak aku duduk di Taman Kanak-Kanak begitu tega mengkhianatiku, menghancurkan hidupku dengan temanku yang lainnya. Dia tega mengadu domba pertemanan kami.
Apa yang harus aku perbuat? Kenapa Tuhan mempercayakan perkara besar ini untuk aku tanggung?
Salah seorang temanku yang bernama Rudi.T. sempat menasihatiku untuk menulis mimpiku disebuah kertas kosong dan setiap saat aku harus memandang kertas itu agar aku selalu ingat dan bisa meraih mimpiku. Tapi? Apa bisa aku meraih mimpiku? Bisakah Tuhan adil terhadapku? :')

Selasa, 30 Juli 2013

AYAT-AYAT ALKITAB ( dapat digunakan sebagai ayat nast )

AYAT-AYAT ALKITAB
Efesus 4 : 29
Demikian bunyinya : "Janganlah ada perkataan kotor keluar dari mulutmu, tetapi pakailah perkataan yang baik untuk membangun, di mana perlu, supaya mereka yang mendengarnya, beroleh kasih karunia."

Matius 5 : 37
Demikian bunyinya : "Jika ya, hendaklah kamu katakan: ya, jika tidak, hendaklah kamu katakan: tidak. Apa yang lebih dari pada itu berasal dari si jahat."

Pengkhotbah 11 : 9
Demikian bunyinya : "Bersukarialah, hai pemuda, dalam kemudaanmu, biarlah hatimu bersuka pada masa mudamu, dan turutilah keinginan hatimu dan pandangan matamu, tetapi ketahuilah bahwa karena segala hal ini Allah akan membawa engkau ke pengadilan!"

Roma 12 : 2
Demikian bunyinya : "Janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini, tetapi berubahlah oleh pembaharuan budimu, sehingga kamu dapat membedakan manakah kehendak Allah: apa yang baik, yang berkenan kepada Allah dan yang sempurna."

2 Timotius 2 : 1-6
Demikian bunyinya : "2:1. Sebab itu, hai anakku, jadilah kuat oleh kasih karunia dalam Kristus Yesus.
2:2 Apa yang telah engkau dengar dari padaku di depan banyak saksi, percayakanlah itu kepada orang-orang yang dapat dipercayai, yang juga cakap mengajar orang lain.
2:3 Ikutlah menderita sebagai seorang prajurit yang baik dari Kristus Yesus.
2:4 Seorang prajurit yang sedang berjuang tidak memusingkan dirinya dengan soal-soal penghidupannya, supaya dengan demikian ia berkenan kepada komandannya.
2:5 Seorang olahragawan hanya dapat memperoleh mahkota sebagai juara, apabila ia bertanding menurut peraturan-peraturan olahraga.
2:6 Seorang petani yang bekerja keras haruslah yang pertama menikmati hasil usahanya."

1 Korintus 10 : 13
Demikian bunyinya : "Pencobaan-pencobaan yang kamu alami ialah pencobaan-pencobaan biasa, yang tidak melebihi kekuatan manusia. Sebab Allah setia dan karena itu Ia tidak akan membiarkan kamu dicobai melampaui kekuatanmu. Pada waktu kamu dicobai Ia akan memberikan kepadamu jalan ke luar, sehingga kamu dapat menanggungnya."

Filipi 4 : 13
Demikian bunyinya : "Segala perkara dapat kutanggung di dalam Dia yang memberi kekuatan kepadaku. "

Kejadian 6 : 12
Demikian bunyinya : "Allah menilik bumi itu dan sungguhlah rusak benar, sebab semua manusia menjalankan hidup yang rusak di bumi."

Yohanes 1 : 4
Demikian bunyinya : "Dalam Dia ada hidup dan hidup itu adalah terang manusia."

Amsal 6 : 6
Demikian bunyinya : " Hai pemalas, pergilah kepada semut, perhatikanlah lakunya dan jadilah bijak:"

Yesaya 1 : 18
Demikian bunyinya : "Marilah, baiklah kita berperkara! --firman TUHAN--Sekalipun dosamu merah seperti kirmizi, akan menjadi putih seperti salju; sekalipun berwarna merah seperti kain kesumba, akan menjadi putih seperti bulu domba."

Yakobus 4 : 4
Demikian bunyinya : " Hai kamu, orang-orang yang tidak setia! Tidakkah kamu tahu, bahwa persahabatan dengan dunia adalah permusuhan dengan Allah? Jadi barangsiapa hendak menjadi sahabat dunia ini, ia menjadikan dirinya musuh Allah."

Wahyu 3 : 19
Demikian  bunyinya : "Barangsiapa Kukasihi, ia Kutegor dan Kuhajar; sebab itu relakanlah hatimu dan bertobatlah!"

Wahyu 1 : 21
Demikian bunyinya : "Peliharalah dirimu demikian dalam kasih Allah sambil menantikan rahmat Tuhan kita, Yesus Kristus, untuk hidup yang kekal."

1 Yohanes 1 : 9
Demikian bunyinya : "Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan."

1 Petrus 3 : 12
Demikian bunyinya : "Sebab mata Tuhan tertuju kepada orang-orang benar, dan telinga-Nya kepada permohonan mereka yang minta tolong, tetapi wajah Tuhan menentang orang-orang yang berbuat jahat."

Titus 2 : 11-12
Demikian bunyinya : "2:11. Karena kasih karunia Allah yang menyelamatkan semua manusia sudah nyata.
2:12 Ia mendidik kita supaya kita meninggalkan kefasikan dan keinginan-keingina duniawi dan supaya kita hidup bijaksana, adil dan beribadah di dalam dunia sekarang ini"

Kolose 3 : 23
Demikian bunyinya : "Apapun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia."

Pengkhotbah 3 : 11
Demikian bunyinya : "Ia membuat segala sesuatu indah pada waktunya, bahkan Ia memberikan kekekalan dalam hati mereka. Tetapi manusia tidak dapat menyelami pekerjaan yang dilakukan Allah dari awal sampai akhir."

1 Petrus 5 :7
Demikian bunyinya : "Serahkanlah segala kekuatiranmu kepada-Nya, sebab Ia yang memelihara kamu."
KATA-KATA BIJAKKU

- Ketika Tuhan Yesus sudah mengatakan YA ! Maka tidak ada alasan apapun untuk kamu minta itu menjadi TIDAK

- Disaat cinta kedua insan sudah SETARA maka Tuhan Yesus akan memprosesnya secara perlahan

- Setiap masalahmu serahkanlah kepada-Nya, dia akan membuat segala sesuatu indah pada waktu-Nya 

- Jika muncul tulisan "Game over" dalam kehidupanmu jangan takut. Tekanlah tombol "Try again" dan percayakan Tuhan bersama didalamnya